Wednesday, March 7, 2018

Riya', Sum'ah dan 'Ujub

1. Riya’ dari segi Bahasa, berasal dari kata Ru’yah, ertinya "menampakkan".

Secara istilah riya’ adalah memperlihatkan suatu amal kebaikan/ibadah kepada sesama manusia agar ingin dipuji orang dan tidak diniatkan untuk Allah سبحانه وتعالی.

Al-Hafidz Imam Ibnu Hajar al-Asqolani رحمة الله تعالى dalam kitabnya
 Fathul Baari berkata :

“Riya’ ialah menampakkan ibadah dengan tujuan dilihat manusia, lalu mereka memuji pelaku amalan itu.”


2.
Sum’ah dari segi bahasa, berasal dari kata Samma’a, yang membawa erti "memperdengarkan".

Secara istilah Sum’ah adalah sikap seorang muslim memperdengarkan atau membicarakan amal/ibadahnya kepada orang lain untuk mendapat pujian, penghargaan atau sesuatu keuntungan.


3.
'Ujub adalah mengagumi diri sendiri, iaitu ketika kita merasa bahwa diri kita memiliki kelebihan tertentu yang tidak dimiliki orang lain. Imam Al Ghazali رحمة الله تعالى berkata : 


“Perasaan 'ujub adalah kecintaan seseorang pada suatu karunia dan merasa memilikinya sendiri, tanpa mengembalikan keutamaannya kepada Allah.”


No comments:

Post a Comment